
Namaku No Eul, aku bekerja sebagai produser sebuah acara dokumenter. Orang lain mungkin melihatku sebagai pribadi yang ceria dan tanpa masalah. Iya.. aku selalu berusaha terlihat ceria dan bahagia. Tapi seandainya kalian tahu, hidupku penuh dengan hal berbau masalah.
Semua itu berawal sejak ayah, menjadi korban tabrak lari dan meninggal dunia. Saat itu aku masih SMA. Hidupku hancur berantakan. Masalah demi masalah rasanya gak pernah bosan datang....